Kamis, 05 September 2013

LOMBA 17 AGUSTUS

Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia, mahasiswa KKN 45 UNY memiliki program untuk warga Balak berupa beberapa perlombaan yang diadakan di halaman Masjid Al-HIdayah, Pendoworejo. Berkat dukungan serta partisipasi warga Balak, lomba tersebut diadakan selama 3 hari berturut-turut sejak tanggal 17 Agustus hingga 19 Agustus 2013.  

Perlombaan tersebut dibagi menurut beberapa kategori, seperti lomba untuk anak-anak, lomba untuk remaja, lomba untuk ibu-ibu, serta lomba untuk bapak-bapak. Untuk kategori anak-anak, terdapat lomba makan kerupuk, lomba tancap bendera, lomba balap karung, serta lomba balap kelereng. Untuk kategori ibu-ibu, lomba yang diselenggarakan yaitu lomba memasak dengan bahan dasar singkong serta lomba tarik tambang  memperebutkan hadiah menarik berupa ayam jago. Untuk kategori remaja, terdapat lomba pecah air, lomba mengambil koin, lalu lomba futsal yang juga diikuti oleh bapak-bapak dengan hadiah ayam jago bagi yang memperoleh juara I serta anak ayam bagi juara II.    

Tidak ada komentar:

Posting Komentar